Penataan lingkungan sekolah menjadi
(Sekolah Hijau) merupakan penataan lingkungan sekolah sehingga dapat
menciptakan suasana yang asri, sejuk, bersih, sehat dan dapat mendukung proses
pelaksanaan KBM. Lingkungan sekolah yang kondusif sangat di perlukan dalam
menghasilkan proses belajar yang nyaman. Disamping itu, dengan kegiatan
penghijauan di lingkungan sekolah diharapkan semua warga sekolah menyadari
pentingnnya menjaga lingkungan agar kondisi di sekolah menjadi sejuk, nyaman
dan aman untuk proses KBM.
Syukur
alhamdulillah, setelah kurang lebih satu bulan perpindahan Gedung Sekolah dari
tempat lama di Komplek PLTU Suralaya ke Komplek PLN Lebak Gede, sekolah dapat
melaksanakan salah satu agenda sekolah yaitu penghijauan. Program ini
terselenggara atas bantuan dari PT Indonesia Power PLTU Suralaya.
Sekolah memperoleh bantuan
berbagai macam tanaman untuk penghijauan di dalam lingkungan sekolah dan di
luar lingkungan sekolah. Ada kurang lebih sekitar 250an batang pohon yang
dikirimkan oleh PT Indonesia Power Suralaya yang terdiri dari:
1. Pohon Pucuk Merah :
160 batang
2. Pohon Durian :
10 batang
3. Pohon Mangga : 20 batang
4. Pohon Pete : 10 batang
5. Pohon Jambu : 10 batang
6. Pohon Rambutan : 10 batang
7. Pohon Glodogan ( Akasia ) : 60 batang
Bersamaan dengan latihan Pramuka, penanaman
pohon secara simbolis dilakukan pada hari Rabu tanggal 25 Oktober 2017.
Kegiatan penanaman pohon dilanjutkan pada hari
Jum’at pada tanggal 27 Oktober 2017
Dengan kegiatan tersebut, semoga bermanfaat untuk
semua warga di lingkungan sekolah. Bravo Lingkungan SDWR, Bravo Adiwiyata SD
Wukir Retawu.
1 komentar:
Posting Komentar